Langsung ke konten utama

Postingan

Renungan Hari Raya Nyepi Tahun Baru Caka 1937

“Tuhan, apa pesanMu yang mesti kusimak pada malam Nyepi yang gelap ini?” “Hi Manusia, hanya pada malam yang benar-benar gelap, setitik cahaya akan mudah kau temui dan kau syukuri. Begitulah dalam gelapnya penderitaan hidup yang kau alami, hanya dengan itu kau akan mudah mensyukuri berkah-berkahKu sekalipun hanya setitik kecil cahaya kehadiranKu. Maka lihatlah kehadiranKu dalam tiap penderitaan hidupMu.”
Postingan terbaru

Renungan Tahun Baru 2015

Sekarang ini kita sudah menjadi pribadi yang berbeda setelah pergantian tahun, yaitu pribadi yang telah terlepas dari kebiasan buruk masa lalu. Tuhan tidak akan pernah membuat tahun baru yang basa-biasa saja. Tuhan telah menganugrahkan berkat setiap hari-hari yang akan kita lalui di sepanjang tahun 2015 ini. Mari kita sama-sama menentukan tujuan atau rencana dan juga harapan-harapan yang harus atau akan kita capai di tahun 2015. Kita harus mulai mempersiapkan langkah yang tepat dan ikut sertakan Tuhan dalam segala keputusan yang akan kita ambil. Mata Tuhan melihat keseluruhan hidup kita dan melihat segala hal yang telah kita lakukan dari awal sampai akhir. Tuhan tidak pernah memalingkan wajah-Nya dari kita. Ketika kita menemui banyak rintangan dan tantangan di tahun 2015, maka jangan menyerah karena di balik setiap tantangan selalu ada maanfaat yang besar untuk menjadikan kita orang yang tangguh. Tuhan akan menuntun setiap langkah kita sehingga kita bisa melalui tahun 2015 denga

Selamat Tahun Baru 2015

Tahun baru identik dengan kembang api yang akan menghiasi langit-langit bumi ini, dan tentunya tiap keluarga punya acara tersendiri untuk merayakan acara tahun baru. Tapi saya sendiri merayakan di rumah dengan orang tua dan adik sambil menikmati kebersamaan. Rencananya merayakan di kampung Gianyar, tapi terlalu lelah sudah ke-seringan pulang kampung bulan ini untuk merayakan hari raya Galungan & Kuningan. Sekarang saatnya saya berkumpul bersama keluarga kecil tercinta sambil main kembang api sekedar merayakan pergantian tahun tanpa mengurangi makna. Banyak hal yang harus di persiapkan tahun ini menghadapi akhir semester agar bisa lulus dengan hasil yang membanggakan orang tua saya.

Resolusi Martin Tahun 2015

 Pasti semua orang mempunyai harapan  disetiap awal pergantian tahun termasuk saya. Secara umum, harapan saya adalah bisa meningkatkan prestasi agar lebih baik lagi dari tahun-tahun sebelumnya. Singkatnya berikut Resolusi saya untuk tahun 2015 : Saya harus bisa mempertahankan ranking 4 dan usahakan UP ranking. Lulus dengan hasil UST yang memuaskan dan membanggakan serta di terima di SMP-1 Kuta tengah -Semoga Tercapai-

Selamat Datang....!

Perkenalkan nama saya, I Putu Martin Winata, siswa kelas VII SMPN 1 Kuta.